Sabtu 11 Apr 2015 23:09 WIB

Sempat Terhalang Pohon Tumbang, Commuter Line Sudah Kembali Lancar

Rep: C17/ Red: Didi Purwadi
Calon penumpang menunggu commuter line jurusan Bogor berhenti di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, Selasa (31/3).
Foto: Republika/Raisan Al Farisi
Calon penumpang menunggu commuter line jurusan Bogor berhenti di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, Selasa (31/3).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Laju commuter line di jalur Bogor tertahan pada Sabtu (11/4). Penyebabnya lantaran adanya pohon tumbang di arus Stasiun UI. Penyebab tumbangnya pohon tersebut lantaran hujan deras yang mengguyur kawasan Jabodetabek pada sore hari tadi. Akibatnya perjalanan kereta ke arah Bogor terganggu selama beberapa jam.

"Laporan pohon tumbang pukul 18.20 WIB. Membuat satu kereta sempat berhenti, pohon tersebut menimpa pantograf commuter line. Namun, pada pukul 21.45 WIB kereta sudah berjalan kembali," ujar Manajer Humas PT. KA Commuter Line Jadebotabek (KCJ), Eva Chaerunisa, saat dihubungi Republika, Sabtu (11/4).

Informasi yang dikumpulkan, gangguan disebabkan pohon tumbang sore tadi. Akibatnya jalur kereta menuju Bogor menumpuk. Kereta tertahan di sejumlah stasiun. Namun, saat ini aktifitas kereta sudah berjalan seperti biasa.

Kereta yang terhenti adalah KA 1854 Jatinegara-Bogor. Selain itu ada empat kereta di belakangnya yang juga menjadi tertahan yakni KA 1184, 1188, 1628, 1192.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement