Senin 06 Apr 2015 23:31 WIB

Mensesneg: Semua Sepakat Kita Butuh Kapolri Definitif

Rep: C82/ Red: Angga Indrawan
Pratikno
Foto: Republika/ Tahta Aidilla
Pratikno

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno mengatakan, proses yang akan dilewati Komjen Pol Badrodin Haiti menuju kursi Tri Brata Satu atau Kapolri akan berjalan mulus di DPR. Pratikno mengatakan, Presiden Jokowi telah menjelaskan alasan pembatalan Komjen Pol Budi Gunawan dan pengajuan Badrodin sebagai calon Kapolri baru dalam rapat konsultasi hari ini.

"Presiden sudah menjelaskan alasannya, fraksi-fraksi di DPR menyampaikan konsennya, ya selebihnya akan melampaui proses sesuai peraturan perundangan. Tapi semuanya ada suatu titik temu yang tegas bahwa kita butuh Kapolri yang definitif," kata Pratikno usai rapat konsultasi di Gedung DPR hari ini, Senin (6/4).

Pratikno mengatakan, tidak ada penolakan dalam rapat tersebut. Rapat pun, lanjutnya, berlangsung dengan damai dan dalam suasana kekeluargaan.

Ia pun optimistis Komisi III akan melakukan seluruh proses, termasuk fit and proper test sebelum batas waktu 20 April. Menurut Pratikno, semua pihak telah sepakat untuk menentukan Kapolri definitif sesegera mungkin.

"Intinya, kita konsen bahwa semua pihak sepakat untuk Kapolri yang definitif secepatnya," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement