REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Libur panjang yang telah berlangsung dari hari Jumat (3/4) kemarin, membuat omset hotel naik hingga 60 persen dari hari biasanya. Banyak orang memanfaatkan libur panjang dengan bepergian bersama keluarga dan menginap di hotel.
"Biasanya di hari libur panjang seperti ini, banyak kegiatan yang dilakukan hotel-hotel," ujar Ketua Persatuan Hotel Republik Indonesia (PHRI), Agus Candra Bayu, Sabtu (4/4).
Kegiatan tersebut biasanya tergantung dari pemilik hotel sendiri. Namun, biasanya pemilik-pemilik hotel akan menonjolkan makanan khas Bogor atau daerah Indonesia.
Selain itu tingkat pengamanan hotel pun, sedikit diperketat. Jika hari biasa, hanya ada dua personil keamanan (satpam) setiap satu shift, maka pada long weekend seperti ini bisa bertambah. Karena, karyawan yang seharusnya libur, harus masuk di hari ini. Lalu, libur mereka diganti hari lainnya.
"Ada empat atau lima orang keamanan yang berjaga di shift pagi sekarang," ujarnya.