Rabu 04 Mar 2015 19:23 WIB

Kondisi Jalan Raya Banjaran Rusak Parah

Rep: c12/ Red: Ani Nursalikah
Jalan rusak
Foto: Antara
Jalan rusak

REPUBLIKA.CO.ID, BALEENDAH -- Beberapa ruas jalan raya Banjaran di Kecamatan Bale Endah, Kabupaten Bandung, rusak parah. Kondisi jalan membuat pengguna jalan, terutama pengendara motor mengemudikan kendaraan ke pinggir jalan demi menghindari jalan yang rusak. Akibatnya, arus jalan tersendat.

Padahal, menurut salah seorang warga setempat Wawan, jalan tersebut sudah diperbaiki sebelum memasuki 2015. Namun, lanjut dia, perbaikan tersebut hanya berupa tambalan-tambalan.

Akibatnya, ketika hujan yang berimbas pada terjadinya banjir, jalan itu kembali rusak. "Ya cuma ditambal dengan aspal. Makanya jadi rusak lagi," kata Wawan, Rabu (4/3).

Wawan melanjutkan, jalan tersebut rusak bukan hanya karena genangan air, tapi juga banyaknya kendaraan besar yang sering melintasinya. Bahkan, kata dia, jalan tersebut juga sering memakan korban. Banyak pengendara yang terjatuh karena rusaknya jalan yang begitu parah.

Selain Wawan, keluhan juga datang dari warga lain, Aji. Menurut dia, yang lebih parah ada di Nambo. Jalan tersebut sangat rawan kecelakaan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement