Jumat 27 Feb 2015 04:35 WIB

Bekasi Desak Pemprov Jabar Perbaiki Jalan Siliwangi

Red: Ilham
Ruas Jalan Ahmad Yani di Bekasi
Ruas Jalan Ahmad Yani di Bekasi

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Dinas Bina Marga dan Tata Air Kota Bekasi mendesak Pemerintah Provinsi Jawa Barat segera melakukan perbaikan ruas Jalan Siliwangi karena rawan terjadi kecelakaan. Kerusakan Jalan Siliwangi cukup parah dengan kedalaman lubang hingga 10 sentimeter dan berdiameter rata-rata 1-2 meter.

"Jalan Raya Siliwangi masuk dalam kategori jalan provinsi karena fungsinya yang menghubungkan DKI Jakarta dan Jawa Barat," kata Sekretaris Dinas Bina Marga dan Tata Air Kota Bekasi, Muhammad Ridwan di Bekasi, Kamis (26/2).

Ridwan mengaku, beberapa jalan di Kota Bekasi, mulai dari jalan kota, provinsi, hingga nasional dalamkondisi rusak.

Pihaknya mengaku sudah melayangkan surat agar ruas jalan di Kota Bekasi yang masuk dalam tanggung jawab masing-masing pemerintah provinsi dan pusat bisa segera ditangani.

"Dua minggu lalu, kita sudah berkirim surat ke provinsi, bahkan kami juga telah mengirim surat ke pusat terkait perbaikan Jalan Ahmad Yani. Sehingga, proses perbaikan tergantung provinsi dan pusat, kami hanya berusaha atau mendesak untuk segera diperbaiki," katanya.

Ridwan akan berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan setempat agar memasang rambu-rambu yang menandakan kawasan rawan kecelakaan akibat jalan rusak. "Kita hanya bisa memasang rambu-rambu yang akan kami koordinasikan dengan Dishub," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement