Sabtu 14 Feb 2015 23:08 WIB

'Munas Hanura akan Berjalan Lancar'

Ketua Umum Partai Hanura, Wiranto (tengah).
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Ketua Umum Partai Hanura, Wiranto (tengah).

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO –- Musyawarah Nasional (Munas) partai Hanura resmi dibuka Presiden Joko Widodo di Solo, Jawa Tengah, Jumat (13/2). Rencananya, Munas dilaksanakan hingga Ahad (15/2) dengan sejumlah agenda antara lain pembahasan Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga, program strategis partai, Laporan Pertanggunggung Jawaban Pengurus DPP Periode 2010-2015.

Munas Hanura juga mengagendakan penetapan ketua umum. Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) DPP Partai Hanura, Dimas Hermadiyansyah meyakini bahwa Munas kali ini akan berjalan dengan lancar hingga penutupan nantinya. Dimas beralasan, Munas kali ini tinggal melanjutkan hasil Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) lalu, yakni memantapkan keputusan DPD meminta Wiranto untuk memimpin kembali partai Hanura.

“Munas ini hanya melanjutkan hasil Rapimnas. Wiranto memimpin kembali Partai Hanura,” kata Dimas, Sabtu (14/2). Menurutnya,

Menurut Dimas, keinginan besar pengurus DPD dan DPC yang menginginkan Wiranto memimpin kembali partai adalah karena figurnya masih dibutuhkan untuk menanamkan nilai-nilai perjuangan partai yang mengedepankan hati nurani kepada setiap kader.

“Para peserta meyakini Wiranto masih memiliki terobosan besar untu partai ke depannya,” ujar Dimas menambahkan.

Sebelumnya, Wiranto dalam sambutannya memaparkan pentingnya hati nurani untuk menghentikan pertikaian antar kepentingan. Menurutnya, bangsa ini perlu dibangun dengan dengan kekompakan dan persatuan seluruh komponen bangsa.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement