REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ferdinand Hutahaean dari Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP) meminta Presiden Joko Widodo kembali ke rakyat.
Desakan itu muncul menyusul tidak adanya kebijakan yang bersifat tepat dari Presiden Jokowi atau pun menteri-mentrinya, jelang 100 hari masa pemerintahan Kabinet Kerja.
"Jangan sampai slogan 'Jokowi adalah kita' jadi 'Jokowi adalah mereka'," kata Ferdinand dalam Dialog 100 Hari Jokowi yang digelar Asosiasi Ekonomi Politik Indonesia (AEPI) di Jakarta, Rabu (28/1).
Ia menegaskan, semua kebijakan yang dilakukan menteri-menteri Kabinet Kerja tidak sesuai dengan apa yang dicita-citakan dalam visi dan misi Jokowi. "Maka dari itu penting untuk dilakukan reshuffle kepada para menteri yang neolib itu. Daripada melengserkan Jokowi, lebih tepat melengserkan menteri-menterinya yang neolib itu. Karena terlalu mahal harganya jika melengserkan Jokowi," ucap Direktur Eksekutif Energy Watch itu.