Rabu 14 Jan 2015 22:01 WIB

Dua Korban Air Asia Ditemukan Nelayan

Anggota Basarnas membawa jenazah korban kecelakaan Air Asia QZ 8501
Foto: Agung Supriyanto/Republika
Anggota Basarnas membawa jenazah korban kecelakaan Air Asia QZ 8501

REPUBLIKA.CO.ID, KOTABARU -- Dua mayat yang diduga korban dari pesawat Air Asia QZ 8501, ditemukan nelayan sekitar 10 mil sebelah Barat Pulau Maradapan, Kecamatan Pulau Sembilan, Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan.

Seorang warga Pulau Sembilan, Syahrudin mengatakan, Rabu pagi (14/1) Sudir warga Pulau Maradapan, melihat mayat yang mengapung di sebelah Barat Pulau Maradapan.

"Mayat yang diduga berkelamin laki-laki dan perempuan tersebut ditemukan mengapung," jelasnya.

Seorang mayat, lanjut Syahrudin, mengenakan celana jeans warna Biru, dan tubuh korban sudah membengkak dengan wajah sudah tidak dapat dikenali.

Tidak tahu, apakah yang memakai celana jeans biru itu berkelamin lelaki atau perempuan, karena tubuh korban dalam kondisi tengkurap.

Selain dua mayat, Sudir juga melihat beberapa barang seperti, potongan kursi, dan sebuah kotak di sekitar lokasi tersebut.

Melihat ada mayat dan barang-barang, Sudir bersama nelayan yang lainnya mencoba mengevakuasi dan menarik ke pesisir pantai.

Sementara itu, Kapolres Kotabaru Ajun Komisaris Besar Polisi Rizal Irawan, di Kotabaru, mengatakan evakuasi dua mayat ke Pulau Sembilan menggunakan Kapal Patroli KP Sadewa milik Mabes Polri.

Rizal menambahkan tim yang akan melakukan evakuasi sebanyak 40 personel terdiri dari Satpol Air Polres Kotabaru, TNI Angkatan Laut, Lanal Kotabaru, Badan SAR Nasional, dan anggota polisi dari Mabes Polri.

Kapal KP Sadewa diberangkat dari Pelabuhan perusahaan minyak goreng, PT Golden Hope Nusantara di Pulaulaut Kotabaru.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement