Sabtu 03 Jan 2015 16:16 WIB

Militer Rusia Optimistis Temukan Kotak Hitam

Rep: C85/ Red: Winda Destiana Putri
Militer Rusia (ilustrasi)
Foto: EPA/Yuri Kochetkova
Militer Rusia (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, PANGKALAN BUN -- Militer Rusia tiba di Lanud Iskandar, Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah pada pukul 15.00 WIB. Mereka datang dengan menggunakan pesawat bertuliskan "MCS ROSSII".

Pesawat ini dapat mendarat di air sehingga memudahkan evakuasi. Pihak Rusia menjelaskan, kedatangan mereka untuk membantu proses pencarian dan evakuasi. Mereka sendiri optimis dapat menemukan kotak hitam pesawat Air Asia QZ8501.

Ketua Tim SAR Rusia Eduard N Chizhov mengatakan, bantuan yang dikirimkan negaranya akan fokus untuk menemukan kotak hitam (black box) Air Asia QZ8501.

"Tujuan utama kami adalah untuk menemukan black box, kemudian untuk mengeluarkan itu dari laut. Kami optimis menemukannya," kata Eduard di Lanud Iskandar Pangkalan Bun, Sabtu (3/1).

Untuk mencari black box, kata Edward dua pesawat yang mereka kirim memiliki peralatan khusus bernama Falcon. Peralatan itu dapat mencari dan menemukan bagian pesawat di dalam laut.

Selain Falcon, pesawat ini juga telah dilengkapi dengan peralatan sensor infrared seluruh bagian badan pesawat.

Meski begitu dua pesawat, yaitu pesawat Amfibi BE200 dan pesawat IL-76 juga akan siap untuk mengangkut semua penumpang yang menjadi korban pesawat Air Asia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement