REPUBLIKA.CO.ID, GRESIK -- Zariani Putri Agustin (10), siswi kelas IV SD menjadi korban penyanderaan di Gresik, Jawa Timur. Rani, panggilan sang anak, disergap seorang lelaki bersenjata pisau dapur di depan sekolahnya, SD Tlogo Patut II, Kebomas, Kabupaten Gresik, Rabu (17/12) pagi, pukul 08.45.
Tanpa motif yang jelas, pria beringas itu membekap korban, sembari menempelkan mata pisau di leher bocah tak berdaya itu. Sontak aksi pria tersebut membuat histeris para siswa dan warga sekitar. Pria yang kemudian diketahui bernama Fuad Ahmad (32) itu lalu menyeret Rani, panggilan korban, ke Kodim 0817 Gresik, yang berada persis di seberang sekolah.
Kepada personel Kodim, Fuad mengaku ingin memohon perlindungan karena sedang berada dalam ancaman seseorang. Fuad mengaku berhutang kepada orang itu, setelah dia kalah bertaruh dalam judi bola.
Sementara sejumlah personel melakukan negosiasi, anggota Kodim lain segera menghubungi Polres Gresik melaporkan kejadian tersebut.
Disampaikan Wakapolres Gresik Kompol Alvian Nurrizal, segera setelah mendapatkan laporan, Polres Gresik mengerahkan satuan Reskrim dan Sabhara ke lokasi kejadian.