REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Transportasi di Ibu Kota Jakarta dianggap sudah sangat buruk. Pasalnya, Jakarta diperkirakan akan macet total dalam hitungan 5 tahun ke depan.
"Kondisinya sudah kronis," ujar pengamat tata kota ITN Dwi Sudiatmo saat dihubungi Republika, Kamis (11/12). Ia mengatakan, pemangku kebijakan di Jakarta harus benar-benar serius membangun transportasi publik yang lebih baik. Itu agar kondisi transportasi di Jakarta lebih baik.
Ihwal pelarangan sepeda motor di Jalan MH Thamrin hingga Jalan Medan Merdeka barat, kata Dwi, itu hanya memecahkan masalah transportasi secara parsial.
Sebab, pelarangan sepeda motor terkesan tanggung untuk dilakukan. Itu lantaran, kendaraan bermotor yang dibatasi hanya sepeda motor. Seharusnya kendaraan pribadi yang lainnya juga seperti mobil pribadi, juga dibatasi.
Dwi menambahkan, akan memberikan pendidikan yang baik agar masyarakat menggunakan transportasi publik. Namun, catatan penting yang harus dilakukan, yaitu pemerintah telah mampu menyediakan kendaraan angkutan publik.
Barulah, pelarangan kendaraan pribadi itu bisa diterapkan. Ia menuturkan, pelarangan tidak hanya diterapkan di Jalan MH Thamrin hingga Jalan Medan Merdeka Barat. Yakni di beberapa titik di Jakarta.
Di setiap titik pelarangan kendaraan pribadi itu, kata Dwi, juga harus terintegrasi angkutan publik dari daerah penyangga Jakarata ke Jakarta.