Ahad 07 Dec 2014 19:18 WIB

Menteri Desa Resmikan E-Village Budgeting di Banyuwangi

Marwan Jafar
Foto: Republika/Prayogi
Marwan Jafar

REPUBLIKA.CO.ID, BANYUWANGI -- Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Marwan Ja'far meluncurkan sistem penganggaran pemerintahan desa terintegrasi dalam jaringan "e-Village Budgeting" di Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, Ahad (7/12).

Peluncuran itu dilakukan bersamaan kegiatan Pameran Akuntabilitas Publik Banyuwangi di depan Taman Makam Pahlawan, Wisma Raga Satria, yang dihadiri Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas.

Marwan Ja'far memberikan apresiasi terhadap langkah Pemkab Banyuwangi dalam mendorong transparansi penganggaran dan pelaporan keuangan berbasis online di pemerintahan desa, karena upaya ini selaras dengan misi Kementerian Desa yang berencana meluncurkan sistem desa online pada 2015. "Rencananya ada 5.000 desa online. Jika Bupati Banyuwangi sudah melangkah lebih dulu, ini bagus," katanya saat mengawali peluncuran dengan mengklik login pada laman Desa Tegalrejo, Kecamatan Tegalsari, Banyuwangi.

Menurut ia, pihaknya telah merancang ruangan khusus di kementerian untuk memonitor lebih detil pola penganggaran di setiap pemerintahan desa yang sudah mengaplikasikan laporan keuangan online. Sistem ini akan menyoroti transparansi anggaran, memastikan program pembangun di desa sesuai kebutuhan masyarakat dan menjamin penggunaan anggaran tepat sasaran.

"Sekarang eranya online, tentu kami juga memodernisasi sistem. Bahkan, kami akan tahu siapa nama kades, sekdes dan bendahara desanya," tambah Marwan.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement