REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Seluruh warga negara berhak mengetahui hasil evaluasi terhadap BIN. Selain itu masyarakat pun boleh ikut menilai kinerja BIN melalui DPR.
Hal ini diungkapkan oleh Direktur Setara Institute Hendardi, Kamis (6/11). "BIN selalu duevaluasi oleh DPR, nanti masyarakat berhak ikut memberikan penilaian disitu", tutur Hendardi kepada Republika.
Selain DPR, Unit Kerja Presiden Bidang Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan (UKP4) turut mengevaluasi BIN. Menurut Hendardi, Presiden tentunya sudah memiliki target-target sendiri mengenai pencapaian Badan Intelijen Negara.
Sebagian besar hasil evaluasi tergantung pada target-target tersebut. Namun sebagai institusi negara BIN bertanggung jawab pada kepentingan masyarakat. BIN sepenuhnya harus memberikan hasil kerja untuk negara secara umum.
"BIN harus bebas dari kepentingan apapun", kata Hendardi. Tugas utama BIN adalah menjaga keamanan negara dari berbagai bidang. Melalui evaluasi bersama terhadap BIN diharapkan kinerja BIN dapat meningkat lebih baik.