Senin 03 Nov 2014 13:35 WIB

Menteri PAN-RB: Saatnya Era Birokrasi Priyayi Berakhir

Menpan RB Yuddy Chrisnandi.
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Menpan RB Yuddy Chrisnandi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Yuddy Chrisnandi mengatakan sudah saatnya era birokrasi priyayi atau lebih suka melayani ketimbang dilayani berakhir di Tanah Air.

"Birokrasi pemerintahan harus mengedepankan prinsip merakyat dan melayani dimana para birokrat bukan minta dilayani tapi harus melayani, bukan dihormati tapi menghormati," kata Yuddy di Jakarta, Senin (3/11).

Menurut dia, saat ini merupakan era baru dimana para birokrat harus dituntut menjemput bola dan rajin turun ke lapangan untuk mengetahui kondisi yang sebenarnya.

"Sudah saatnya model-model kepemimpinan yang merakyat, merespon cepat persoalan serta memangkas rantai birokrasi yang panjang diberlakukan," kata dia.

Yuddy mengeluhkan masih banyak mendapat laporan birokrasi saat ini kurang melayani, tidak ramah, berbelit-belit sehingga menyebabkan iklim investasi tidak kondusif. Oleh sebab itu era revolusi mental yang dicanangkan Presiden Joko Widodo merupakan momentum untuk melakukan reformasi birokrasi.

Fenomena ini, tambah dia menyebabkan pandangan yang tidak baik di masyarakat dan kedepan sedapat mungkin tidak ada lagi keluhan masyarakat serta kepada pegawai dituntut agar dapat bekerja dan melayani dengan baik.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement