Rabu 29 Oct 2014 03:25 WIB

Ini Alasan Jokowi Batal Hadiri Perayaan HUT 50 Golkar

Rep: C08/ Red: Hazliansyah
Wapres Jusuf Kalla menyampaikan sambutan pada acara HUT Partai Golkar ke-50 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (28/10) malam.
Foto: Antara/Andika Wahyu
Wapres Jusuf Kalla menyampaikan sambutan pada acara HUT Partai Golkar ke-50 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (28/10) malam.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo awalnya direncanakan hadir pada perayaaan HUT Golkar ke-50 yang diadakan di Jakarta International Expo Kemayoran Jakarta Pusat, Selasa (28/10) malam. Namun saat acara sudah mulai Jokowi tidak kunjung terlihat.

Beberapa tokoh yang tampak hadir adalah Wakil Presiden Jusuf Kalla yang juga merupakan kader Golkar. Selain JK, turut hadir adalah beberapa menteri-menteri dari kabinet kerja, pimpinan-pmpinan lembaga negara seperti MPR, DPR, DPD, MK, MA, dan  BPK.

Selain itu perayaan juga di hadiri oleh ketua umum-ketua umum partai dari Koalisi Merah Putih maupun Koalisi Indonesia Hebat. Yaitu Ketua Umum Nasdem Surya Paloh, Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto, Ketua Umum PAN Hatta Rajasa, Presiden PKS Anis Matta, Ketua Umum Hanura Wiranto, Sekjen Partai Demokrat Edhie Baskoro.

Pada saat menyampaikan pidato, JK menyebutkan Jokowi tidak berkesempatan hadir. Alasannya kata JK karena Jokowi tengah dalam persiapan untuk agenda keluar kota.

"Bapak Jokowi tidak bisa hadir. Karena besok mau ada acara ke daerah," ucap JK.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement