REPUBLIKA.CO.ID, BANDAR LAMPUNG -- Sabtu (18/10) pagi, warga di seputaran Kota Agung, Kabupaten Tanggamus, merasakan getaran gempa selama sekitar lima detik. Meski diterjang gempa, namun tidak ada kerusakan rumah dan jalan, serta korban jiwa.
BMKG mencatat, gempa terjadi pada Sabtu (18/10) pukul 06.46 WIB, berkekuatan 4,6 Skala Richter berpusat di 49 kilometer ke arah Tenggara, Kabupaten Tanggamus, Provinsi Lampung. Lokasi gempa berada di kawasan Teluk Semangka, perairan Samudra Hindia, dengan kedalaman 10 km.
Tohir, warga Kota Agung, menyatakan getaran gempa banyak dirasakan warga pada pagi hari.
"Namun tidak lama hanya beberapa detik saja," ungkapnya.
Menurut dia, tidak ada jalan-jalan di kota tersebut yang retak, termasuk bangunan rumah warga mengalami retak ataupun rubuh.
Gempa ini, kata dia, memang mengejutkan warga, karena baru terjadi ini setelah beberapa tahun tidak mengalami gempa dengan kekuatan kecil.