REPUBLIKA.CO.ID,KUDUS--Mantan Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Ahmad Syafii Maarif menilai Bupati Kudus Musthofa memenuhi syarat untuk dipertimbangkan masuk kabinet pemerintahan Joko Widodo dan Jusuf Kalla.
"Sudah sangat jelas, dan saya rasa dia memenuhi syarat menjadi menteri," ujarnya ketika ditanya soal peluang Bupati Kudus Musthofa menjadi calon menteri, di sela-sela menghadiri Tabligh Kebangsaan, Kamis (16/10).
Hanya saja, kata dia, dirinya tidak mengetahui apakah Bupati Kudus tersebut bersedia atau tidak masuk kabinet pemerintahan Jokowi-JK.
Sebelumnya, Syafii Maarif juga menyebutkan beberapa contoh kepala daerah yang menonjol karena memiliki semangat petarung, seperti halnya Jokowi ketika masih menjadi Wali Kota Solo, yakni Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, serta Bupati Kudus Musthofa.
Sementara itu, Bupati Kudus Musthofa ketika dimintai tanggapannya soal penilaian Syafii Maarif menjawab diplomatis.
"Hal itu, tentunya jika Tuhan mengizinkan serta pemerintahan Jokowi-JK juga berkenan," ujarnya.
Terkait syarat tambahan yang diajukan Syafii Maarif untuk calon menteri harus memiliki jiwa patriot petarung, kata dia, merupakan sebuah peluang pembuktian kepada publik.