REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) melaksanakan shalat sunnah Idul Adha di halaman gedung Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Ahad (5/10).
Jokowi terlihat mengenakan baju koko warna putih, celana hitam, dan peci hitam. Ia berada di shaf shalat terdepan bersama dengan Sekertaris Daerah DKI Jakarta Saefullah.
Shalat ied di Balai Kota dimulai pukul 07.00 WIB. Kiyai Said Aqil Husein Al Munawwar ditunjuk sebagai imam sekaligus khatib shalat ied.
Khutbah Idul Adha di Balai Kota mengangkat tema 'Jadikan hikmah berqurban untuk memantapkan keimanan dan ketaqwaan pada Allah guna meningkatkan kualitas aparatur pemerintah yang amanah dan profesional.'
Usai menggelar shalat ied, panitia Idul Adha Balai kota akan langsung melakukan penyembelihan hewan qurban. Total hewan qurban yang terkumpul sebanyak 20 sapi dan 21 kambing.
Pemotongan hewan qurban akan dilakukan di Rumah Pemotongan Hewan (RPH) Cakung, Jakarta Timur. Setelah itu, paket hewan qurban akan disalurkan pada mustahiq yang tinggal di sekitar Balai Kota.