Rabu 01 Oct 2014 14:03 WIB

Cinta Pancasila, Warga Banyumas Gowes Hapsak

Rep: Antara/ Red: Indah Wulandari
Gowes ria ala pejabat RI.
Foto: depdagri.go.id
Gowes ria ala pejabat RI.

REPUBLIKA.CO.ID,PURWOKERTO--Sepuluh anggota Komunitas Sepeda Tua Indonesia (Kosti) Banyumas, Jawa Tengah, memperingati Hari Kesaktian Pancasila 2014 dengan bersepeda keliling kabupaten itu, Rabu (1/10).

Dalam kegiatan yang bertajuk Gowes Hapsak itu, para anggota Kosti mengenakan kostum yang menunjukkan kecintaan mereka terhadap Pancasila.

Koordinator Wilayah Kosti Banyumas Gian Widayoko mengatakan bahwa kegiatan tersebut sebagai bukti kesetiaan anggota Kosti terhadap Pancasila meskipun hanya diikuti 10 orang.

"Bukti kecintaan terhadap Pancasila tersebut ditunjukkan dengan pakaian yang mereka gunakan seperti berpakaian ala Presiden Soekarno, pakaian adat Jawa, petani, pejuang, dan sebagainya. Itu semua mengisyaratkan Bhinneka Tunggal Ika," katanya.

Menurut dia, para anggota Kosti tersebut akan melintasi 16 kecamatan di Kabupaten Banyumas dengan rute empat kecamatan di kota Purwokerto,Sokaraja, Kalibagor, Banyumas, Buntu di Kemranjen, Sampang (Kabupaten Cilacap), Kebasen, Rawalo, Jatilawang, Wangon, Ajibarang, Cilongok, Karanglewas, dan kembali ke Purwokerto.

Saat melepas keberangkatan peserta Gowes Hapsak di halaman Pendapa Si Panji, Wakil Bupati Banyumas Budhi Setiawan mengaku bangga karena di tengah-tengah lunturnya nilai-nilai kebangsaan, masih ada warga yang sangat peduli terhadap bangsa dan negara Indonesia.

"Walapun acara ini secara spontan, saya berharap ini menjadi representasi dari warga Banyumas yang selalu setia terhadap Pancasila," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement