Rabu 10 Sep 2014 13:55 WIB
Ahok Mundur

Ahok Disindir Sebagai Kutu Loncat di Twitter

Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok (kanan), bersama istrinya Veronica (kiri) menunjukkan jari mereka yang telah diberi tanda tinta usai memberikan hak suaranya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 059 Kelurahan Pluit, Penjaringa
Foto: Antara/Zabur Karuru
Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok (kanan), bersama istrinya Veronica (kiri) menunjukkan jari mereka yang telah diberi tanda tinta usai memberikan hak suaranya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 059 Kelurahan Pluit, Penjaringa

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Rencana Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki 'Ahok' Tjahaja Purnama untuk mundur dari Partai Gerindra menimbulkan pro dan kontra, ada yang mendukung dan ada juga yang menyindir ahok. Khususnya di jejaring media sosial Twitter, Ahok disindir sebagai 'Kutu Loncat'.

Hal ini terlihat dari adanya hashtag #awas_KutuLoncat sebagai trending topic di Twitter. Bahkan #awas_KutuLoncat tidak hanya menjadi trending topic di Indonesia, tetapi juga di trending topic dunia. Pada trending topic dunia, @awas_KutuLoncat menempati urutan keenam.

Baca Juga

Munculnya @awas_KutuLoncat ini untuk menyindir Ahok yang berencana keluar dari Partai Gerindra. Seperti diketahui, sebelumnya Ahok berkecimpung di dunia politik melalui Partai Golkar pada 2008-2012. Kemudian setelah itu, Ahok pindah ke Partai Gerindra hingga menjadi Wakil Gubernur DKI Jakarta dan akan menjad Gubernur DKI Jakarta untuk menggantikan Joko 'Jokowi' Widodo yang segera menjad Presiden RI.

Salah satu pengguna akun Twitter yang menggunakan #awas_KutuLoncat, @ojih_TheNextman mengatakan, "Ahok seperti Malin Kundang.. Istilah yg tepat. Sudah berani dia melawan Prabowo ".

Pemilik akun @yusrienyus juga menyindir langkah AHok ini. " Ada si hati-hati ini org bisanya cma ngamuk2 didepan media.sdgkan prestasinya nol!!!," ucapnya.

Namun juga ada pemilik akun Twitter yang menggunakan #awas_KutuLOncat namun mendukung keputusan Ahok untuk mundur dari Gerinrda. Yaitu akun @rian_panggalo yang mengatakan " lebih baik dicap kutu loncat pak daripada bapak dianggap mendukung kemunduran demokrasi di Indonesia

 

 

Ikuti informasi terkini seputar sepak bola klik di sini

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement