REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Deputi Bidang Pengembangan dan Restrukturisasi Usaha Kementerian Koperasi dan UKM, Braman Setyo, meminta pemerintahan Presiden terpilih Jokowi, untuk tetap menggulirkan program kredit usaha rakyat (KUR).
Program ini sangat penting. Karena, mampu membantu para pelaku usaha kecil untuk mendapatkan modal.
"Program KUR banyak peminatnya," ujar Braman, Kamis (4/9).
Saat ini saja, dari 56 juta pelaku usaha kecil yang tersebar di Indonesia, 11,5 juta di antaranya merupakan debitur KUR. Bahkan, kedepan debitur KUR akan terus bertambah seiring dengan mudahnya untuk mendapatkan bantuan dari KUR ini.
Karena itu, pihaknya berharap pada pemerintahan yang baru, program ini tetap ada. Sebab, bila dihapuskan akan berdampak pada 11,5 juta pelaku usaha kecil.