Jumat 29 Aug 2014 21:15 WIB

Kemacetan Penyebab Alphard Ditabrak Kereta

Rep: c70/ Red: Joko Sadewo
Garis Polisi
Foto: Republika/ Yasin Habibi
Garis Polisi

REPUBLIKA.CO.ID, SEMANGGI -- Kecelakaan lalu lintas antara minibus Toyota Alphart bernomor polisi (nopol) B 413 CIA dengan kereta barang Loko 2654 di Jalan Tentara Pelajar, perlintasan kereta Pos 45.a Permata Hijau, Jakarta Selatan pukul 06.10 WIB, akibat kondisi lalu lintas yang macet.

"Posisi kendaraan ada di tengah perlintasan KA, tiba-tiba sinyal pintu KA berbunyi dan palang pintu menutup menimpa atap kendaraan minibus," kata Kasubdit Gakum Polda Metro Jaya, AKBP Hindarsono, Jumat (29/8).

Saat itu, lanjutnya, datang KA dari arah Utara ke Selatan dan langsung menabrak kendaraan minibus. Pasca kejadian, kerata api terus melanjutkan perjalanan dan meninggalkan minibus yang rusak parah.

Hindarsono menjelaskan mobil Alphart dikemudikan oleh Dedi Suhendra (34 tahun) dan membawa tiga penumpang Feri Novianti (18 tahun), Valeri Barki (14 tahun) dan Vanesa Barki (13 tahun).

Dikatakannya, Dedi dan Feri yang duduk dibagian depan mengalami luka-luka, sedangkan anak-anak yang berada di bagian belakang hanya mengalami syok.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement