REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pengamat politik Universitas Katolik Parahyangan Bandung Asep Warlan Yusuf menagih janji Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK). Yaitu, terkait posisi menteri yang akan diisi oleh kalangan profesional, bukan politisi.
Ia tak masalah jika Jokowi ingin memposisikan tim suksesnya dalam kabinet. Namun, dari sekian nama yang ada, ia hanya menyebut, dua nama. Yaitu, Anies Baswedan dan Khofifah Parawansa.
"Dari sekian timsesnya, menurut saya hanya ada dua nama yang pantas jadi menteri, yaitu Anies Baswedan dan Khofifah Parawansa," katanya di bandung, Jumat (25/7).
Ia mengatakan, lebih memilih akademisi untuk menjadi menteri. Karenanya, mereka memiliki keahlian yang sesuai dengan bidang dan kementeriannya.
Presiden, lanjut dia, harus mengisi kabinet oleh orang-orang profesional yang sesuai dengan bidang keilmuan dan kementeriannya.
"Kalau pemerintahan ingin berhasil dalam menjalankan pembangunan, maka posisi menteri harus diisi oleh yang mumpuni. Bukan politisi yang tidak menguasai bidang itu sendiri," katanya.