REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Ratusan massa Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) Sulselbar melakukan aksi solidaritas sekaligus mengutuk serangan tentara zionis Israel yang secara brutal terhadap umat muslim Gaza, Palestina, di Jembatan Layang, Makassar, Jumat.
Dalam aksi solidaritas itu, mereka juga mengusung sejumlah spanduk kecaman seperti bertuliskan, Stop Pembantaian Umat Islam Gaza, Save Palestina, Selamatkan Palestina dengan Jihad dan Khilaf serta bertuliskan Kirimkan Tentara untuk Membebaskan Gaza.
Selain mengusung spanduk, aksi damai ini juga diikuti orasi yang dilakukan secara bergiliran. Massa HTI Sulselbar ini juga mengirimkan doa untuk keselamatan umat Islam Palestina.
Humas HTI Sulsel, Dirwan Abdul Jalil, mengatakan aksi ini untuk mengutuk serangan Israel ke Wilayah Jalur Gaza. Pihaknya juga mengutuk pemerintah AS dan negara Barat yang secara nyata mendukung serangan biadab pasukan Israel.
"Serangan Israel hingga Kamis sudah lebih dari 90 nyawa warga Gaza tewas dan ratusan lainnya ikut terluka. Diantara mereka yang menjadi korban merupakan wanita dan anak-anak," jelasnya.