Jumat 04 Jul 2014 18:25 WIB

Masjid Istiqlal Dijaga 60 Petugas Selama Ramadhan

Rep: c82/ Red: Karta Raharja Ucu
Umat muslim menjalankan salat tarawih pertama bulan Ramadhan 1435 Hijriyah di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Sabtu (28/6). (foto : Raisan Al Farisi)
Umat muslim menjalankan salat tarawih pertama bulan Ramadhan 1435 Hijriyah di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Sabtu (28/6). (foto : Raisan Al Farisi)

REPUBLIKA.CO.ID, GAMBIR - Setiap hari 60 petugas keamanan dikerahkan untuk mengamankan area Masjid Istiqlal selama Ramadhan. Wakil Kepala Humas dan Protokol Badan Pelaksana Pengelola Masjid Istiqlal Abu Hurairah Abdul Salam mengatakan, pengerahan puluhan petugas itu untuk mengantisipasi jamaah masjid yang membeludak selama Ramadhan.

"Tiap hari diturunkan dua regu. Itu mereka patroli di dalam gedung dan di luar parkir. Mengatur lalu lintas di dalam area parkir," kata Abu kepada ROL, Rabu (3/7).

Abu mengatakan, petugas keamanan tersebut akan bergantian berjaga selama 24 jam. Namun, ia tetap mengimbau para pengunjung untuk menjaga barang milik mereka masing-masing.

Menurutnya, sudah berulang kali kasus kehilangan terjadi di masjid terbesar di Asia Tenggara tersebut. "Karena, biasanya kalau lagi ramai, suka ada yang kehilangan gitu. Kan macam-macam orang yang masuk. Tiap tahun ada yang gitu," ujarnya.

Selama Ramadhan, pengunjung Masjid Istiqlal melonjak dibandingkan hari biasa. Selain ingin melakukan ibadah, banyak juga pengunjung yang ingin mengunjungi perpustakaan ataupun sekadar beristirahat. Menjelang waktu berbuka puasa, Istiqlal makin ramai dengan para pengunjung yang ingin berbuka puasa sekaligus melaksanakan shalat Tarawih.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement