Jumat 20 Jun 2014 10:15 WIB

Indonesia dan Empat Negara Ini Paling Menonjol di Dunia

Rep: Dyah Ratna Meta Novia/ Red: Nidia Zuraya
Dino Patti Djalal
Foto: Republika- Prayogi
Dino Patti Djalal

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat Dino Patti Djalal memotivasi dan membagikan pengalamannya ketika berada di Indonesia kepada 500 siswa McLean High School dalam acara wisuda mereka di Constitution Hall, Washington DC, Amerika Serikat.

Dalam kesempatan itu, Dino meminta agar para siswa selalu mengisi ruang kosong dalam hatinya dengan iman, kasih sayang, kebajikan, dan idealisme. "Dengan begitu, hidup menjadi penuh arti,” katanya, Kamis, (19/6).

Dunia, ujar Dino,  dikuasai oleh orang orang yang memiliki sifat geeks atau orang orang gigih yang mempunyai ilmu, imajinasi dan tekad kuat untuk mengubah hidup bangsanya. Menurutnya,  sifat ini yang harus dimiliki para siswa.

Salah satu fenomena terpenting abad 21, ujar  Dino,  munculnya Cina, India, Korea Selatan, Turki dan Indonesia sebagai negara negara yang menonjol di dunia. “Dan itu digerakkan oleh kekuatan mental geeks ini,” ujarnya.

Ketiga, dalam menempuh studi maupun karir, kata Dino, seseorang tidak hanya harus cerdas dan cerdik, tetapi juga harus menjadi bijak. Ketiga kekuatan mental ini harus dioptimalkan dan diimplementasikan secara bersamaan.

Menurut Dino, orang yang cerdas belum tentu cerdik, dan yang cerdik belum tentu bijak. “Banyak orang yang cerdas dan cerdik menjadi korup karena tidak bijak,” jelasnya.

Keempat, katanya, sesibuk apa pun kita, jangan pernah melupakan keluarga sendiri. Menurutnya, loyalitas dan kasih sayang keluarga adalah yang paling murni dan paling permanen dalam hidup kita.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement