Ahad 08 Jun 2014 17:53 WIB

Jelang Ramadhan Harga Pangan Akan Naik

Rep: meilani fauziah/ Red: Taufik Rachman
harga sembako/bahan pangan yang mengalami kenaikan harga(illustrasi)
Foto: Republika-Aditya Pradana Putra
harga sembako/bahan pangan yang mengalami kenaikan harga(illustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,jAKARTA--- Sekretaris Asosiasi Pedagang Pasar Indonesia (APPI), Ngadiran mengatakan belum ada keluhan yang dilontarkan pedagang seiring kenaikan harga bahan pangan. Sejauh ini tren kenaikan harga masih akan berlangsung hingga Lebaran.

"Trennya memang seperti ini setiap tahun. Masih akan naik. Nanti setelah Lebaran mungkin turun, tergantung situasi ekonomi yang akan datang," katanya kepada Republika, Ahad (8/6).

Harga akan terus naik, jika barang yang diincar konsumen sedikit. Untuk itu produsen diharapkan menjaga kelancaran pasokan ke pasar.

Saat ini produk yang kenaikan harganya terasa yaitu daging ayam, telor dan bawang merah. Harga daging ayam naik sekitar Rp 2000 hingga Rp 4000 per kilogram (kg). Kemudian telor harganya naik sekitar Rp 1000 hingga Rp 2000 per kg. Lalu bawang merah harganya naik skeitar Rp 4000 hingga Rp 5000 per kg.

Sedangkan bawang putih dan cabai harganya masih stabil karena sedang musim panen. Untuk daging sapi, harganya masih tinggi. Daging sapi kualitas campuran harganya mencapai Rp 85 ribu per kg. Untuk yang kualitasnya bagus, harganya bisa mencapai Rp 90 ribu per kg. "Beras juga harganya stabil, pasokan aman," kata Ngadiran.

Pemerintah diharapkan tetap menjaga agar harga pangan stabil. Pedagang di pasar menurutnya akan menjaga harga di pasar agar konsumen tidak merasa terlalu terbebani.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement