Selasa 03 Jun 2014 22:11 WIB

Pasar Tradisional Harus Bisa Bersaing

Suasana di salah satu pasar tradisional.
Foto: Antara/Nyoman Budhiana
Suasana di salah satu pasar tradisional.

REPUBLIKA.CO.ID, PANDEGLANG -- Bupati Pandeglang Erwan Kurtubi menyatakan pasar tradisional harus bisa bersaing dengan super market atau perusahaan waralaba yang sekarang banyak terdapat di daerah itu.

"Kalau tidak bisa bersaing, maka bisa ditinggalkan oleh masyarakat, karena itulah Pemkab Pandeglang akan menata seluruh pasar tradisional," katanya di Pandeglang, Provinsi Banten, Selasa (3/6).

Menurut dia, pasar tradisional selain harus rapi juga perlu mendatangkan rasa nyaman bagi masyarakat yang datang ke tempat perbelanjaan tersebut.

Erwan menyatakan telah memerintahkan Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Pasar(Disperindagpas) agar terus melakukan penataan dan pembenahan terhadap seluruh pasar tradisional yang ada di daerah itu.

Kepala Disperindagpas Kabupaten Pandeglang A Fahmi Sumanta menyatakan sedang berupaya melakukan penataan terhadap pasar tradisional, yang intinya ingin mewujudkan pasar yang bersih, rapi dan nyaman sehingga menarik untuk dikunjungi.

Menurut dia, saat ini banyak mini market di Kabupaten Pandeglang, dan itu menjadi saingan bagi pasar tradisional.

"Kalau kondisi pasar tradisional tidak bersih, rapi dan nyaman maka masyarakat akan enggan untuk berbelanja," katanya.

Di Kabupaten Pandeglang terdapat 13 pasar tradisional, dan seluruhnya memerlukan penataan agar lebih baik dan layak sebagai sebuah pusat perbelanjaan bagi masyarakat.

"Kita terus melakukan penataan, dan selama ini mendapat dukungan dari pemerintah pusat, terutama dalam bentuk bantuan dana," katanya.

Ia menyatakan, pada 2014 pemerintah pusat memberikan bantuan anggaran dalam bentuk dana alokasi khusus (DAK) untuk penataan beberapa pasar tradisional di Kabupaten Pandeglang.

Pasar tradisional yang akan ditata tersebut diantaranya Pasar Paniis, Kecamatan Koroncong, Pasar Kadu Ela, Kecamatan Cadasari dan Pasar Cibaliung dan Pasar Mekar Jaya.

"Setelah dilakukan penataan maka diharapkan pasar tradisional itu lebih baik sehingga menarik warga untuk bertransaksi di lokasi tersebut," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement