Selasa 27 May 2014 18:46 WIB

Aher Ajak Santri Jadi Pengusaha

Rep: Riga Nurul Iman/ Red: Nidia Zuraya
Ahmad Heryawan
Foto: Republika/Prayogi
Ahmad Heryawan

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI — Gubernur Jabar Ahmad Heryawan (Aher) mengajak para santri untuk menjadi pengusaha. Pasalnya, jumlah pengusaha di Indonesia masih minim bila dibandingkan dengan negara lain.

Pernyataan ini disampaikan Aher di sela-sela menghadari Haul Al Habib Syekh Bin Salim Al-Attas di Ponpes Masyad Annur di Kampung Cijurai, Desa Cikurutug, Kecamatan Cireunghas, Kabupaten Sukabumi, Selasa (27/5). ‘’Minimal jumlah pengusaha di suatu negara sebesar empat persen,’’ ujar Aher dalam sambutannya di depan ribuan santri dan tamu di acara tersebut.

Saat ini jumlah pengusaha di Indonesia baru mencapai sebesar 0,18 persen. Jumlah tersebut masih jauh dari ideal. Di Cina, jumlah pengusahanya mencapai sekitar 14 persen dari keseluruhan penduduk. Sementara di Amerika Serikat mencapai 12 persen.

Aher mengatakan, Pemprov Jabar mendorong agar para santri dan khususnya umat Islam dapat menjadi pengusaha. Langkah ini dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia.Menurut Aher, keberadaan pengusaha dapat membuka kesempatan kerja bagi warga yang lainnya. Sehingga angka pengangguran akan semakin berkurang dibandingkan sebelumnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement