Selasa 15 Apr 2014 13:53 WIB

Panda Nababan: Surya Paloh Pernah Nolak Jadi Cawapres PDIP

Rep: M Akbar Widjaya/ Red: Bilal Ramadhan
Surya Paloh
Foto: Antara
Surya Paloh

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Politisi senior PDIP, Panda Nababan mengomentari wacana pencalonan Ketua Umum DPP Nasdem, Surya Paloh sebagai calon wakil presiden (cawapres) PDIP. Panda mengatakan Paloh pernah menolak saat ditanya kesediaan menjadi cawapres PDIP.

"Saya ketemu Surya Paloh tanya bersedia tidak jadi wapres, dia bilang tidak lah bukan saya," kata Panda saat tiba di kediaman Megawati Soekarnoputri, Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (15/4).

Panda mengungkapkan pertemuan dengan Paloh terjadi dua bulan lalu sebelum Jokowi menjadi capres PDIP. "Dua bulan lalu sebelum Jokowi ditetapkan jadi capres," ujar Ketua DPD PDIP Sumatra Utara ini.

Panda tidak berkomentar banyak soal aksi 'blusukan' Jokowi ke sejumlah petinggi partai politik. Menurutnya Jokowi tidak pernah mengatakan akan berkoalisi. "Kata Jokowi tidak ada koalisi, adanya kerja sama," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement