REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Soal ujian nasional di Kabupaten Tangerang, Banten, mulai didistribusikan ke sejumlah sekolah.
"Hari ini soal ujian nasional mulai didistribusikan ke sekolah melalui rayon-rayon di wilayah," kata Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang Zainuddin di Tangerang, Ahad.
Ia mengatakan soal ujian yang didistribusikan tersebut dikirim dari Provinsi Banten ke Sanggar Kegiatan Belajar di Tigaraksa. Kemudian, soal ujian akan dilakukan pemilihan sebelum kemudian disebar ke masing - masing gugus atau rayon di tingkat Kota maupun Kabupaten.
Sementara itu, di Kabupaten Tangerang terdapat 14 rayon dengan rincian tujuh rayon SMA dan tujuh lannya SMK.
Sedangkan jumlah SMA yang ikut berpartisipasi yakni 29 SMA negeri dan 96 sekolah swata. Sedangkan untuk SMK ada delapan sekolah dan swasta 120 sekolah. Mengenai jumlah peserta yang mengikuti UN di Kabupaten Tangerang pada tahun 2014 yakni 1.778 pelajar SMA dan 14.475 pelajar SMK.
Alfian, pelajar sekolah swasta di Cikupa mengtakan, persiapan untuk mengikuti UN telah dilakukan sejak sebulan lalu.
Berbagai kegiatan dan latihan soal telah dilakukan. Harapannya tentu yakni untuk meraih hasil maksimal. "Semoga saja lulus dan mendapat nilai tinggi," kata pelajar hobi sepak bola ini.