Sabtu 05 Apr 2014 06:23 WIB

Polres Jayapura Siagakan Ratusan Personel Amankan TPS

Pemilu 2014
Pemilu 2014

REPUBLIKA.CO.ID, SENTANI -- Kepolisian Resor Jayapura, Papua, menyiagakan 403 personel untuk mengamankan jalannya pelaksanaan pemungutan suara di tempat pemungutan suara (TPS) yang ada di Kabupaten Jayapura.

Kepala Polres Jayapura, AKBP Sondang Siagian, di Sentani, Sabtu, mengatakan bahwa pola pengamanannya sendiri terbagi dalam dua kategori, yaitu Daerah Rawan 1 dan Daerah Rawan 2.

Ia menjelaskan bahwa jumlah personel di Daerah Rawan 1 terdiri atas satu anggota Polri dan dua linmas, sedangkan Daerah Rawan 2 terdiri atas dua anggota Polri dan dua linmas.

"Pola pengamanannya sudah diatur sedemikian rupa dan jumlah 403 personel ini sudah ideal karena ini berdasarkan perhitungan keadaan daerah," ujarnya.

Ia menegaskan bahwa personel pengamanan ini harus sudah berada di TPS satu hari sebelum hari-H pencoblosan. Khusus untuk Distrik Airu, lanjut dia, bersamaan dengan pengiriman logistiknya, yaitu pada tanggal 4 April mengingat Distik Airu harus ditempuh dengan menggunakan transportasi udara.

"Untuk pengamanan distribusi logistik pemilu, Polres Jayapura akan menyiapkan anggotanya minimal dua orang tiap polseknya untuk mengawal distribusi logistik tersebut," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement