Selasa 18 Mar 2014 23:15 WIB

Nasdem Klaim Sudah Raih Izin Kapolri Untuk Kumpulkan 20 Ribu Simpatisan

 Ratusan simpatisan mengikuti kampanye Partai Nasional Demokrat (Nasdem) di Kompleks Tugu Proklamasi, Jakarta, Ahad (16/3).  (Republika/Aditya Pradana Putra)
Ratusan simpatisan mengikuti kampanye Partai Nasional Demokrat (Nasdem) di Kompleks Tugu Proklamasi, Jakarta, Ahad (16/3). (Republika/Aditya Pradana Putra)

REPUBLIKA.CO.ID, KOTABARU-- Partai Nasional Demokrat (NasDem) Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan, mengantongi izin Kapolri untuk mengumpulkan simpatisan 20.000 orang, saat kampanye yang bakal digelar Rabu (19/3) di Taman Siring Laut Kotabaru.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai NasDem Kotabaru Hj Alfisal, Selasa mengatakan, selama ini pengurus sudah menyerahkan 30.000 Kartu Tanda Anggota (KTA), Partai NasDem kepada kader dam simpatisan di Kotabaru.

"Sedangkan izin dari Kapolri untuk mengumpulkan massa sebanyak 20.000, kita tunggu saja berapa yang akan hadir pada kampanye di Siring Laut," ujar Alfisal, ditengah persiapan acara menyambut kedatangan Ketua Umum Partai Nasional Demokrat, Surya Paloh dan rombongan.

Alfisah menjelaskan, dalam rapat umum terbuka besuk, tiga tokoh atau juru kampanye nasional (Jurkamnas), yang akan melakukan orator, yakni Surya Paloh, H Irhami Ridjani, yang juga Bupati Kotabaru, serta Guntur Prawira, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah NasDem Kalsel.

Selain tiga Jurkamnas, pada rapat umum terbuka di Siring Laut juga akan dihgadiri beberapa tokoh dari partai NasDem lainnya. Dia mengemukakan, pada orasi nanti Ketua Umum Partai NasDem juga masih akan tetap 'mengibarkan' semangat perubahan atau restorasi di semua lini, untuk menuju Indonesia yang lebih baik.

Untuk menghibur pengunjung panitia juga menghadirkan sejumlah artis ibukota Kristina, Yus Yusnus, group musik Radja, dan artis daerah John Tralala. Alfisah menambahkan, rencana kegiatan Ketua Umum Partai NasDem, berangkat dari Banjarmasin dan akan makan siang di Batulicin, dan naik pesawat ke Kotabaru sekitar pukul 14.00 WITA.

Menyinggung dipilihnya Kotabaru sebagai salah satu kabupaten yang dihadiri oleh Surya Paloh, Alfisah mengungkapkan, Ketua Umum akan hadir ke suatu daerah, apabila di daerah tersebut telah dibagikan KTA lebih dari 20.000 kepada simpatisan dan kader partai NasDem.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement