Jumat 14 Mar 2014 17:34 WIB

Siapa Cawapres Jokowi? Ini Jawaban PDIP

Rep: Muhammad Akbar Wijaya/ Red: A.Syalaby Ichsan
Maruarar Sirait
Foto: Republika/Yogi Ardhi
Maruarar Sirait

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- DPP PDIP belum memutuskan siapa calon wakil presiden (cawapres) pendamping Joko Widodo (Jokowi). "Belum (diputuskan). Kita butuh waktu memutuskan siapa cawapres," kata Ketua DPP PDIP, Maruarar Sirait, kepada wartawan di kantor DPP PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Jumat (14/3).

Menurut dia, partainya membutuhkan waktu untuk mempertimbangkan siapa cawapres PDIP. Namun, dia tidak menjelaskan pertimbangan apa yang akan diambil PDIP dalam menentukan cawapres. "Saya pikir itu nanti perlu waktu dan masih ada waktu," ujarnya.

Maruarar menyatakan partainya juga belum memutuskan bagaimana format kabinet yang akan dibentuk PDIP jika Jokowi terpilih sebagai capres. "Masih panjang kita belum bicara ke sana," katanya.

Menurut dia, kader PDIP tidak boleh jemawa dengan tingginya elektabilitas Jokowi sebagai capres dalam survei. Maruarar mengatakan survei hanya gambaran politik sesaat. Bukan gambaran untuk masa selanjutnya. "Survei sangat dinamis dan kita harus hati-hati dan menjaga kepercayaan rakyat," ujar Maruarar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement