REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Praktik pengobatan Guntur Bumi atau yang biasa disapa UGB terus berjalan seperti biasa. "Pengobatan masih berjalan seperti biasa," ujar manager UGB, Indra saat dihubungi, Selasa (11/3).
Namun, Indra menolak memberi komentar terkait hasil evaluasi Majelis Ulama Indonesia (MUI) soal tata cara pengobatan yang dilakukan UGB. Dia hanya menyatakan akan mengonfirmasi hal itu kepada UGB terlebih dulu.
"Nanti saya tanya dulu, baru bisa saya kasih kontaknya (UGB)," kata Indra.
Dia menambahkan, saat ini suami Puput Melati itu dalam kondisi baik.
Komisi Pengkajian dan Penelitian MUI mengkritik uang infaq yang diberikan pasien kepada UGB. Senin (10/3), MUI melakukan pertemuan dengan sejumlah pengurus untuk membahas sistem infaq yang dilakukan UGB.
Sejumlah masyarakat melapor kepada MUI karena menilai UGB terlalu menekankan persoalan infaqnya. Infaq yang diberikan kepada UGB bervariasi, tergantung penyakitnya. Namun, berkisar dari Rp 500 ribu hingga Rp 26 juta.