Rabu 12 Feb 2014 07:20 WIB

HIV&AIDS; Renggut 54 Warga Batam

Peduli HIV/AIDS
Foto: Antara
Peduli HIV/AIDS

REPUBLIKA.CO.ID, BATAM -- Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kota Batam mencatat selama 2013 sebanyak 54 orang meninggal setelah terinveksi virus yang menyerang kekebalan tubuh tersebut.

"Meski jumlahnya mencapai 54 orang meninggal, namun dibanding 2012 jumlah korban meninggal menurun. Pada 2012, jumlahnya mencapai 61 orang," kata Sekretaris KPA Kota Batam, Kornelis Balawangan, di Batam, Selasa.

Selain korban meninggal yang berkurang, selama 2013 jumlah pasien 'acquired immuno deficiency syndrome' (AIDS) baru di Kota Batam pada 2013 mencapai 198 terdiri dari 106 perempuan dan 92 laki-laki. Angka tersebut menurun dibanding 2012 dengan penderita baru mencapai 289 orang.

Pada 2013, lanjutnya, untuk pasien human immunodeficiency virus (HIV) positif berjumlah 577 orang, yang terdiri dari 287 perempuan dan 290 laki-laki. Sementara pada 2012 jumlah HIV positif yang terdata sebanyak 539 orang.

"Jumlah orang yang melakukan tes dan konseling pada 2013 sebanyak 10.520 orang, terdiri dari 7.193 perempuan dan 3.327 laki-laki," kata dia.

Data tersebut diperoleh dari pusat konseling di RSUD Embung Fatimah, RS Budi Kemuliaan, RS Elisabeth, dan Puskesmas Lubukbaja yang selama konsen memberikan pengarahan dan pencegahan HIV/AIDS.

"Angka tes yang meningkat dan pasien positif HIV/AIDS yang turun ini bisa terwujud berkat kegiatan kampanye-kampanye yang dilakukan berbagai pihak," kata Kornelis.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement