Senin 10 Feb 2014 07:10 WIB

Pramono: Pers Nasional Harus Tetap Jadi Agen Publik

Pramono Edhie Wibowo berbicara kepada media saat akan mengikuti sesi pra konvensi dengan anggota Komite Konvensi Calon Presiden Partai Demokrat
Foto: Republika/ Tahta Aidilla
Pramono Edhie Wibowo berbicara kepada media saat akan mengikuti sesi pra konvensi dengan anggota Komite Konvensi Calon Presiden Partai Demokrat

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pramono Edhie Wibowo turut merayakan Hari Pers Nasional yang jatuh pada 9 Februari kemarin. Salah satu peserta konvensi calon presiden dari Partai Demokrat itu merayakannya dengan mengunjungi pameran foto di Taman Ismail Marzuki (TIM), kemarin.

Dalam kesempatan itu, Pramono, menyampaikan bahwa pers adalah profesi terhormat yang dekat dengan masyarakat.

"Pers selayaknya dapat terus menjalankan fungsi sebagai agen publik," kata Pramono, di Jakarta.

Lebih lanjut ia mengatakan, sebagai agen publik, pers harus bisa menginformasikan kepada masyarakat hal-hal sehubungan dengan perkembangan dan permasalahan pembangunan.

"Juga menjalankan fungsi kritik terhadap pemerintah, perkembangan dunia sekaligus menyampaikan aspirasi rakyat," jelas Edhie.

Pameran foto sendiri diselenggarakan oleh Pewarta Foto Indonesia (PFI), yang mengusung tema "Pers Sehat, Rakyat Berdaulat". Pameran itu mengangakat temat "Jakarta Berharap".

Pada kesempatan itu, Ketua Pewarta Foto Jakarta Septiawan (Sinar Harapan) didampingi oleh Dede Kurniawan (okezone) memberikan kenang-kenangan berupa foto Pramono saat bersepeda santai di car free day beberapa waktu lalu.

"Foto berkualitas menyampaikan pesan lebih dari seribu kata. Pewarta foto memainkan peran sentral dalam penyampaian informasi kepada masyarakat," kata Edhie saat menerima foto.

"Saya akan terus mengawal kebebasan pers yang sesuai dengan Demokrasi Pancasila yang kita anut. Mari bersama kita lanjutkan pembangunan indonesia dengan menyampaikan pemberitaan objektif dan berimbang," demikian Edhie.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement