Jumat 31 Jan 2014 15:51 WIB

Istri Jokowi yang tak Dikenali

Rep: Halimatus Sa'diyah/ Red: Joko Sadewo
istri Gubernur DKI Jakarta, Iriana Jokowi (kanan)
Foto: ANTARA
istri Gubernur DKI Jakarta, Iriana Jokowi (kanan)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) siang ini mengunjungi lokasi pengungsian korban banjir di STBA Pertiwi, Jalan Dewi Sartika, Jakarta Timur, Jumat (31/1). Dalam blusukannya kali ini, Jokowi ditemani sang istri, Iriana.

Dengan mengenakan kemeja putih dan celana hitam, Jokowi tiba di lokasi pada pukul 14.45 WIB. Seperti biasa, kedatangan orang nomor satu di DKI itu disambut meriah oleh warga. Dia langsung meninjau basement gedung STBA Pertiwi yang dijadikan sebagai lokasi pengungsian. Jokowi juga melihat langsung kondisi dapur umum yang berada di belakang basement.

Saat Jokowi mengunjungi dapur umum, sang istri baru keluar dari mobil. Dia pun ikut melihat kondisi pengungsian warga.

Iriana tanpa canggung duduk di karpet yang menjadi tempat tidur korban pengungsian. Dia juga sempat mengobrol dengan seorang ibu yang memiliki anak balita. Namun, tak ada satu pun yang mengenali Iriana. Saat itu ia hanya ditemani dua anaknya, Kaesang dan Kahiyang.

Kemudian, Jokowi lewat di depan istrinya. "Lho, saya kira pengungsi," canda dia sambil menunjuk istrinya. Iriana hanya tersenyum. "Ini Ibu Jokowi," ujar Jokowi kepada para pengungsi.

Warga yang tadinya cuek-cuek saja dengan kehadiran Iriana, langsung berebut mencium tangan ibu tiga anak itu. Mereka juga berebut ingin berfoto dengan istri gubernur tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement