Selasa 21 Jan 2014 09:04 WIB

Ridwan Kamil Berharap Bandung Unggul Dalam Kualitas Pendidikan

Rep: C30/ Red: Hazliansyah
 Sambutan Wali Kota Bandung Ridwan Kamil pada acara 'Muhasabah dan Expo Akhir Tahun' Republika Jawa Barat, di Gedung Bale Asri Masjid Pusdai, Bandung, Selasa (31/12).  (Republika/Edi Yusuf)
Sambutan Wali Kota Bandung Ridwan Kamil pada acara 'Muhasabah dan Expo Akhir Tahun' Republika Jawa Barat, di Gedung Bale Asri Masjid Pusdai, Bandung, Selasa (31/12). (Republika/Edi Yusuf)

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Jabatan Kepala Dinas Pendidikan Kota Bandung akhirnya terisi. Eli Satya Permana dari Universitas Pendidikan Bandung (UPI) dipercaya oleh Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil untuk menduduki jabatan tersebut.

Eli menggantikan Kepala Disdik sebelumnya, Oji Mahroji yang pensiun beberapa bulan lalu. Ridwan Kamil mengatakan, Eli dipilih atas dasar prestasinya di bidang pendidikan yang sangat baik. Eli juga pernah mendapat penghargaan sebagai PNS teladan dari gubernur Jawa Barat.

Pria yang akrab disapa Emil ini melanjutkan, Eli dinilai mampu dalam membawa visi dan misi Kota Bandung sebagai Kota Juara di bidang pendidikan.

"Beliau juga pernah empat tahun bekerja di pusat. Sehingga punya koneksi ke Kemendikbud lebih baik," katanya di Balai Kota Jalan Wastukencana, Senin (20/1) sore.

Saat ini, lanjut Emil, perkara administrasi sudah sampai di meja Gubernur Jawa Barat. Setelah mendapat persetujuan dari gubernur, Eli akan segera dilantik. "Secepatnya, Senin (27/1) mudah-mudahan bisa dilantik," ujarnya.

Emil menambahkan, Kadisdik baru harus segera membuat perencanaan untuk mengakselerasi pendidikan di Kota Bandung. Dikatakan Emil, hal pertama yang harus dilakukan adalah memberantas 'penyakit-penyakit' di Dinas Pendidikan.

"Yang kedua adalah menyiapkan lompatan-lompatan agar Bandung juara dari kualitas pendidikan," tegasnya.

Emil akan mengevaluasi kinerja setiap enam bulan. Menurutnya, waktu enam bulan lebih dari cukup untuk merencanakan, mengeksekusi dan evaluasi.

"Tidak hanya Disdik, semua (Kepala Dinas) yang tidak bisa memenuhi target tahun ini juga saya ganti," pungkasnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement