Ahad 12 Jan 2014 15:43 WIB

Bukti Kebrutalan Geng Motor

Rep: Bowo Pribadi/ Red: Endah Hapsari
Polisi merazia anggota geng motor (ilustrasi).
Foto: Antara/Dedhez Anggara
Polisi merazia anggota geng motor (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, UNGARAN— -- Seorang remaja tewas akibat kebrutalan ‘geng motor’ di jalur utama Ugaran- Bawen, tepatnya di wilayah Langensari, Ungaran Barat, Kabupaten Semarang. Aksi brutal oleh 20 orang bersepedamotor ini, juga melukai seorang lainnya, hingga harus mendapatkan perawatan intensif di RSUD Ungaran.

Remaja malang ini bernama Arif Wijayanto alias Beno (18 tahun), yang juga warga RT 03/ RW 02, Kelurahan Langensari. Ia tewas dengan luka tusukan senjata tajam di bagian dada serta sejumlah pukulan benda tumpul pada kepala bagian belakang.

Ironisnya, Beno tewas saat akan menolong rekannya yang saat itu menjadi korban pengeroyokan oleh puluhan anggota geng motor tersebut. Saksi Dino Vara Ainiwardhana (18) menuturkan, aksi brutal geng motor ini terjadi pada Ahad (12/1) dini hari, sekitar pukul 02.30 WIB, di pertigaan jalan Jendral Sudirman- Gebugan

Kapolres Semarang, AKBP Augustinus Berlianto Pangaribuan yang dikonfirmasi membenarkan kejadian pengeroyokan yang mengakibatkan satu orang tewas ini. Saat ini, jelasnya, aparat Polres semarang terus mengumpulkan keterangan dari para saksi di lapangan. Sejauh ini sudah 10 orang lebih telah dimintai keterangannya. “Kasus ini masih dalam proses penyelidikan kami. Sejumlah keterangan terus kami kumpulkan untuk memburu pelakunya,” jelas Kapolres.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement