Sabtu 11 Jan 2014 16:37 WIB

Abu Vulkanik Sinabung Menyebar Hingga Medan

  Gunung Sinabung menyemburkan debu vulkanik, terlihat dari Perteguhen, Karo, Sumut, Senin (6/1).    (AP/Binsar Bakkara)
Gunung Sinabung menyemburkan debu vulkanik, terlihat dari Perteguhen, Karo, Sumut, Senin (6/1). (AP/Binsar Bakkara)

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Abu vulkanik dari erupsi Gunung Sinabung di Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara, telah menyebar hingga Kota Medan dan sekitarnya sejak Sabtu pagi.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumatera Utara Asren Nasution di Medan, Sabtu, mengatakan penyebaran abu vulkanik tersebut disebabkan adanya tiupan angin dari Karo menuju Medan.

Selama ini, abu vulkanik tersebut juga sempat menyebar hingga Kota Medan dan sekitarnya pada 23 November 2013 dalam jumlah yang cukup banyak.

Keberadaan abu vulkanik tersebut bukan pertanda Gunung Sinabung akan mengeluarkan letusan besar, melainkan kondisi angin yang bertiup menuju Kota Medan dan sekitarnya.

Sekitar empat hari lalu, pihaknya mencatat tiupan angin terkonsentrasi di Kecamatan Simpang Empat dan Kecamatan Payung, Kabupaten Karo, sehingga abu vulkanik menumpuk di dua daerah itu.

"Saking tebalnya (abu vulkanik), mobil pun susah bergerak," kata mantan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Sumatera Utara itu.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement