Ahad 29 Dec 2013 19:05 WIB

KPU: Pemilih Tanpa NIK Tersisa 100 Orang

Parpol/ilustrasi
Foto: antara
Parpol/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, PATI -- Jumlah pemilih di Kabupaten Pati, Jawa Tengah, yang belum dilengkapi nomor induk kependudukan (NIK) hingga kini hanya tersisa 100 orang, kata Anggota KPU Pati Divisi Pemutakhiran Daftar Pemilih Ahmad Jukari.

"Pada pertengahan Desember 2013, jumlah pemilih tanpa NIK di Kabupaten Pati tercatat sebanyak 126 orang, kini berkurang menjadi 100 orang," ujarnya, di Pati, Ahad.

Ia mengatakan, jumlah pemilih yang belum dilengkapi dengan NIK tersebut merupakan pemilih yang ada di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Pati.

Untuk itu, kata dia, sejak awal KPU Pati berkoordinasi dengan beberapa KPU kabupaten tetangga, karena pemilih tanpa NIK tersebut berasal dari luar Kabupaten Pati.

Di antaranya, berasal dari Kabupaten Jepara, Kudus, Blora, Rembang, dan Grobogan.

Para penghuni Lapas Pati tersebut, kata dia, hingga 9 April 2014 masih menjalani masa hukuman sehingga dipastikan nantinya mereka juga akan menggunakan hak pilihnya di Pati.

Sebelumnya, jumlah penghuni Lapas Pati yang belum dilengkapi NIK sebanyak 241 orang, kemudian berkurang menjadi 195 orang, karena sebagian sudah selesai masa tahanannya.

Dari jumlah tersebut, kemudian berkurang menjadi 100 orang setelah KPU Pati melakukan koordinasi dengan sejumlah UMK.

"Hingga kini, kami masih menjalin koordinasi dengan KPU kabupaten lain, mengingat persoalan pemilih tanpa NIK untuk warga Pati sudah beres," ujarnya.

Selain berkoordinasi dengan KPU kabupaten lain, kata dia, koordinasi dengan pihak Lapas juga dilakukan.

Persoalan pemilih tanpa NIK tersebut, diharapkan bisa selesai sebelum akhir Desember 2013.

Berdasarkan data dari KPU Pati, jumlah pemilih yang teridentifikasi belum dilengkapi NIK secara keseluruhan berjumlah 7.515 pemilih yang tersebar di 16 kecamatan dari 21 kecamatan yang ada di Kabupaten Pati.

Sebanyak 16 kecamatan tersebut, yakni Kecamatan Batangan, Cluwak, Dukuhseti, Gabus, Gunungwungkal, Jakenan, Juwana, Kayen, Margorejo, Margoyoso, Pati, Pucakwangi, Sukolilo, Tlogowungu, Wedarijaksa, dan Winong.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement