Senin 23 Dec 2013 09:39 WIB

MUI: Berantas Korupsi Hingga Akarnya

Korupsi
Korupsi

REPUBLIKA.CO.ID, LEBAK -- Majelis Ulama Indonesia (MUI) Lebak mendukung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memberanats koruptor, guna mewujudkan rasa keadilan.

"Kita terus memberikan semangat terhadap KPK yang berani memberantas pelaku korupsi karena menyengsarakan rakyat banyak, juga mengalami kerugian uang negara," kata Ketua Bidang Fatwa MUI Lebak, KH Baijuri di Rangkasbitung, Ahad (22/12).

Pihaknya meminta KPK memberantas korupsi hingga akar-akarnya. Selain itu, KPK diminta memberikan efek jera kepada koruptor agar tidak melakukan perbuatan yang melanggar hukum itu.

Ia berkata, Selama ini, kinerja KPK relatif baik dengan tidak pandang bulu, siapa pun itu pelakunya, termasuk menteri, kepala daerah hingga dinas/SKPD.

Tindakan korupsi tentu perbuatan yang bertentangan dengan ajaran agama dan hukum negara. Karenanya, iaberharap KPK dengan berani menegakan bagi pelaku korupsi.

"Kami berharap komitmen KPK untuk memberantas korupsi di Tanah Air benar-benar dilaksanakan secara maksimal," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement