Ahad 22 Dec 2013 06:01 WIB

Suryadharma: PPP Deklarasi Capres 9 Januari

Rep: Amri Amrullah/ Red: Fernan Rahadi
 Suryadharma Ali
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Suryadharma Ali

REPUBLIKA.CO.ID, PAMEKASAN - Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Suryadharma Ali mengakui PPP akan membahas kandidat pencapresan dari partai berlambang Kabah ini pada Januari mendatang. Ini ia sampaikan ketika bersilaturrahim dengan para alim ulama di Pamekasan, Madura, Sabtu (21/12) malam.

Suryadharma mengatakan, Rakernas PPP akan dilaksanakan pada 7-9 Januari 2014 mendatang di Hotel Savoy Homann, Bandung, Jawa barat. Pada Rakernas PPP ini, kata dia, akan diusulkan beberapa kandidat capres. Kemudian akan diputuskan siapa capres yang akan diusulkan oleh PPP pada 9 Januari 2014.

"Jadi tergantung keputusan Rakernas, siapa yang akan diusung nanti," ujarnya kepada alim ulama di Pamekasan, Madura ketika bertatap muka di pendopo kantor Bupati Pamekasan. Selain itu, ia juga mengatakan untuk memastikan kandidat yang diusung pun bisa diterima masyarakat. PPP juga harus fokus pada pemilihan legislatif yang tidak kalah penting.

Menurut dia, hasil pemilihan legislatif yang tinggi terhadap PPP akan membuat partai ini percaya diri menambah kursi di legislatif dan mencalonkan presiden sendiri. Karenanya, Suryadharma mengharapkan kesediaan para alim ulama di Pamekasan mendukung upaya ini. Terutama untuk mencapai target perolehan suara PPP yang mencapai 12 persen secara nasional.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement