Jumat 23 Aug 2013 16:17 WIB

Dahlan Mengaku Mau Ikut Konvensi karena Dilamar SBY

Rep: Eko Widiyanto/ Red: Mansyur Faqih
Menteri BUMN Dahlan Iskan
Foto: antara
Menteri BUMN Dahlan Iskan

REPUBLIKA.CO.ID, PURWOKERTO -- Menteri BUMN Dahlan Iskan dipastikan menjadi salah satu kandidat capres yang akan ikut mendaftar dalan konvensi Partai Demokrat. "Tapi, karena saya yang dilamar. Bukan saya yang melamar," katanya di Purwokerto, Jumat (23/8).

Dia menyatakan, selama ini dia tidak melakukan upaya apa pun dalam hal pencapresan. Pencalonannya di Demokrat semata karena memang dilamar oleh Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan ketua komite konvensi Jero Wacik. 

"Dua kali pak SBY meminta saya ikut konvensi. Terakhir, setelah pak Jero Wacik menelpon baru, saya menyatakan akan mendaftar," katanya menjelaskan.

Karenanya, tegas dia, jika ada yang menanyakan kenapa mencalonkan diri sebagai presiden melalui Demokrat, semata karena dilamar. Menurutnya, dengan bersedia mendaftar sebagai capres, maka Dahlan mengaku akan segera menyampaikan berkas pendaftaran ke komite konvensi. "Nanti sore, saya akan mendaftar," jelasnya.  

Ditanya soal peluangnya maju sebagai calon presiden, Dahlan hanya menjawab optimistis akan lolos dan maju sebagai calon presiden dari Partai Demokrat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement