Ahad 11 Aug 2013 11:49 WIB

Lepas Kontrol, BMW Tabrak Trotoar di Dukuh Atas

Rep: Wahyu Syahputra/ Red: Djibril Muhammad
Kecelakaan lalu lintas. Ilustrasi
Foto: Republika
Kecelakaan lalu lintas. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebuah Mobil BMW bernomor polisi B 999 CL lepas kontrol dari pengemudianya di sekitaran Bundaran HI, Ahad (11/8), sekita pukul 00.45 WIB.

Kepala Subdit Penegakan Hukum (Gakkum) Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya mengatakan, mobil tersebut datang dari arah Semanggi dimungkinkan dengan kecepatan tinggi.

"Sesampainya di Dukuh Atas, kendaraan oleng, membelok ke kiri, menabrak trotoar dan pohon," kata dia, Ahad (11/8).

Hindarsono melanjutkan, mobil yang dikendarai Adi Surya Sarikun (30 tahun), warga Sunter IIA RT 14/02, Sunter Jaya, Jakarta Utara ini mengalami rusak parah. Ban mobil bagian kiri depan lepas dan sokbeker patah.

Selain itu, kaca mobil seluruhnya pecah. Sementara korban mengalami luka-luka dua penumpang dan satu pengemudi. Penumpang yaitu Ranto Russaputro (30) yang mengalami luka di atas pelipis kanan sobek dan kaki kanan lecet, penumpang lain, Stive Hendri Suparto (26) mengalami luka di wajah atas serta kaki kanan kiri memar. "Untuk pengemudi luka sobek di kepala belakang," katanya.

Hindarsono mengatakan pihak kepolisian sudah membawa korban ke RS Siloam, dan masih dalam penanganan pihak rumah sakit. Sementara, mobil sudah diamankan ke Markas Sudit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, Pancoran, Jakarta Selatan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement