REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasional (Daop) VI mengoperasikan kereta api (KA) tambahan pada Ahad (9/6) ini. KA tambahan kelas Ekonomi AC ini berangkat dari stasiun Solojebres pukul 17.35 WIB.
Menurut Kabid Humas PT KAI Daop VI Yogyakarta, Sri Winarto, KA Ekonomi AC tambahan ini adalah KA Bengawan. KA ini memiliki kapasitas 7 gerbong dengan daya tampung penumpang sebanyak 740 kursi.
"Pekan ini ada libur cukup panjang permintaan layanan kereta api terus meningkat sehingga kita operasikan KA tambahan," ujarnya, Ahad (9/6).
Diakui dia, sebagai kota pariwisata Yogyakarta memiliki daya tarik besar bagi wisatawan terutama dalam negeri berlibur ke kota tersebut. Hal itulah yang menyebabkan antusias masyarakat naik KA meningkat. "KA reguler semua terisi penuh, tiket terjual habis sehingga KA tambahan di operasikan," katanya.
Harga tiket KA ekonomi AC tambahan ini tetap dipatok Rp 90 ribu per penumpang. Seperti peraturan pembelian tiket untuk kereta reguler, satu tiket kereta tambahan tersebut juga hanya akan berisi satu nama penumpang. Nama yang tertera di tiket juga harus sesuai dengan nama penumpang yang akan berangkat.
Wisatawan Naik
Libur pekan ini juga berdampak signifikan pada kunjungan wisatawan ke obyek wisata di Yogyakarta. Kunjungan ke obyek wisata edukasi Tamanpintar Yogyakarta naik 100 persen dibandingkan hari libur pekan sebelumnya.
Menurut Kepala Pengelola Tamanpintar Yogyakarta, Yunianto Dwi Sutono, kunjungan wisatawan ke obyek wisata itu mencapai rata-rata 8 ribu per hari. Jumlah itu naik 100 persen dari libur biasa yang mencapai 3 - 5 ribu orang per hari.
"Pertengahan Juni seiring selesainya ujian kenaikan kelas kunjungan ke obyek ini akan melonjak lagi," ujarnya.
Pada pertengahan Juni hingga awal puasa kata dia, kunjungan wisata ke Tamanpintar bisa mencapai 10 ribu orang per harinya. Kunjungan tersebut diprediksikan akan menurun pada bula Juli seiring masuknya bulan ramadhan dan akan naik lagi secara signifikan pada libur lebaran Agustus mendatang.
Pihaknya kata Yunianto, sudah melakukan banyak persiapan untuk menyambut libur panjang kenaikan kelas dan lebaran mendatang. Salah satunya adanya mempercanyik zona Playground dengan pengecatan ulang.
"Untuk mengakomodir wisatawan luar kota kita akan buka full selama sepekan penuh. Jadi Senin yang biasanya kita libur, akan kita buka seperti layanan hari biasa," katanya.
Dikatakannya, pembukaan layanan pada Senin tersebut akan mulai dibuka pada 17 Juni -24 Juni 2013 mendatang.