Senin 03 Jun 2013 21:24 WIB

Perintah Wiranto, Hanura Lakukan Rotasi di DPR

Rep: Muhammad Akbar Wijaya/ Red: Mansyur Faqih
Sekretaris Fraksi Partai Haura Saleh Husin
Sekretaris Fraksi Partai Haura Saleh Husin

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- DPP Partai Hanura melakukan rotasi fraksi di DPR. Ketua Fraksi Hanura Sunardi Ayub digantikan posisinya oleh Syarifuddin Sudding.

"Saat ini Ketua Fraksi Hanura di DPR di jabat oleh Syarifudin Sudding," kata Sekretaris Fraksi Hanura, Saleh Husin melalui pesan singkat ke wartawan, Senin (3/6).

Saleh menyatakan rotasi fraksi merupakan arahan Ketua Umum Hanura, Wiranto. Arahan itu disampaikan Ahad lalu dan resmi berlaku hari ini. Saleh menyatakan rotasi fraksi dilakukan dalam rangka melakukan penyegaran. "Penyegaran dan rotasi pimpinan fraksi di DPR," ujar Saleh.

Tak cuma di struktur fraksi, rotasi kepemimpinan juga dilakukan Hanura di lingkungan fraksi MPR dan jabatan alat kelengkapan DPR. Namun dia tidak menjelaskan lebih jauh perihal rotasi di MPR. "Untuk susunan personalia fraksi Hanura di MPR biar Pak Erik Wardana yang menjelaskan," katanya.

Saleh menyatakan Hanura berharap rotasi jabatan yang mereka lakukan bisa membuat kerja politik Hanura lebih dinamis. 

Terlebih tahun ini merupakan tahun politik menuju 2014. "Kita harapkan fraksi akan lebih bergerak dinamis dalam menyikapi situasi politik ke depan dan bekerja lebih taktis lagi," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement