Jumat 24 May 2013 13:46 WIB

Larang Corat-Coret Seragam, Sekolah Ajak Siswa Syukuran

Rep: Noey Nurhamidah/ Red: A.Syalaby Ichsan
ratusan siswa sma 106 jakarta mengikuti kegiatan zikir dan doa jelang ujian nasional
Foto: foto damanhuri zuhri/republika
ratusan siswa sma 106 jakarta mengikuti kegiatan zikir dan doa jelang ujian nasional

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Meski seluruh siswanya dinyatakan lulus Ujian Nasional (UN), SMAN 1 Tangerang tak lantas membiarkan siswanya larut dalam euforia.

Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMAN 1 Tangerang Suwarni menjelaskan, sekolahnya tidak membolehkan adanya aksi corat-coret seragam. Beruntung semua siswa mematuhi peraturan tersebut bahkan ada yang berencana untuk menyumbangkan seragam sekolah tersebut.

Apabila saat menjelang UN terdapat kegiatan Muhasabah dan doa bersama. Maka setelah kelulusan biasanya hanya dilakukan syukuran serta bersalaman antara siswa dan guru.

Sementara itu, Fonda (17) siswi SMAN 1 Tangerang mengaku sangat bahagia dan bersyukur atas kelulusan yang telah diraihnya.

Seneng banget, sangat bersyukur dan berterima kasih pada orang tua, semua guru atas doanya. Selamat juga buat teman-teman yang sudah berjuang, ” tuturnya. Ia mengatakan sangat puas dengan hasil ujian nya karena merupakan hasil kerja kerasnya.

Fonda mengatakan meskipun sistem 20 soal yang menggunakan barcode dan berbeda dalam satu kelas sangat memusingkan. Namun ia menjadi termotivasi untuk menjawab soal dengan kemampuan sendiri.

"Dengan sistem soal tersebut jadi bangga, jadi nilainya murni," ungkapnya. Sehingga saat pengumuman kelulusan seperti sekarang merasa puas sebab itu merupakan nilai yang diperoleh atas usahanya sendiri.

Adapula siswi lainnya yaitu Ulfa (17) dari Jurusan IPA mengaku puas dengan hasil ujiannya. Sekarang merasa lega sehingga tinggal berjuang untuk meneruskan ke perguruan tinggi negeri dengan jurusan sesuai keinginannya.

“Hasilnya puas banget, mudah-mudahan bisa diterima masuk Fakultas Kedokteran nanti,” ujarnya. Ia menambahkan saat ujian lalu menemukan soal ada yang cacat namun sejauh ini mengaku pelaksanaan UN berjalan lancar. 

 

 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement