Jumat 19 Apr 2013 23:52 WIB

Cimahi Berharap Soal UN SMP Tak Terlambat

Rep: Rina Tri Handayani/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
Suasana Ujian Nasional SMP
Suasana Ujian Nasional SMP

REPUBLIKA.CO.ID, CIMAHI -- Dinas Pendidikan Kota Cimahi berharap soal untuk Ujian Nasional (UN) tingkat SMP tidak terlambat. Kepala Dinas Pendidikan Kota Cimahi Eddy Djunaedi mengatakan berdasarkan jadwal, soal datang pada Sabtu (20/4).

Lokasi titik bongkar berada di kantor pemkot Cimahi. "Belum bisa dipastikan jam berapa,'' ujarnya, Jum'at (19/4).

Hanya saja dia bersiap dengan perubahan di lapangan setelah belajar dari dari distribusi soal untuk UN tingkat SMA.

Saat itu soal dijadwalkan datang pukul 17.00 WIB namun kenyataannya baru tiba pukul 03.00 WIB keesokannya. Alhasil distribusi tersendat selama 10 jam.

Sementara, terkait kesiapan penyelenggaraan UN, Eddy menyatakan sekolah dan panitian sangat siap.

Dalam pelaksanaan UN di Kota Cimahi akan menerjunkan 804 pengawas yang akan menjaga 402 ruangan. UN SMP akan diselenggarakan pada 22-25 April 2013 diikuti 46 sekolah dengan total 7.532 siswa.

Untuk mengantisipasi kebocoran soal, pihak dinas pendidikan melibatkan pengawas sekolah. Pihak kepolisian juga membantu dalam mengontrol dan mendampingi distribusi soal.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement